Minggu, 11 Oktober 2020

PPKn Kelas 7 Menaati Norma Demi Terwujudnya Keadilan

 ASSALAMU'ALAIKUM WR. WB.


Bismillahirohmanirohim. Apa kabar anak-anak miss yang sholeh dan sholehah, semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT ya. Aamiin...

Selamat datang kembali di blog Miss Cynthia dalam pelajaran PPKn.

Tolong dibaca dan dipahami dengan sungguh-sungguh ya materi yang akan miss Cynthia jelaskan di blog ini...


PERILAKU TAAT TERHADAP NORMA YANG BERLAKU DI MASYARAKAT


Gambar diatas merupakan salah satu contoh dari sikap menaati norma yang berlaku di dalam masyarakat, yaitu dengan cara menyebrang di zebra cross. 

Kalian tau fungsi dari zebra cross itu apa???

Yaaa, fungsi zebra cross itu sendiri yaitu sebagai tempat penyembrangan yang di peruntukkan bagi pejalan kaki yang akan menyebrang jalan.

Sampai disini pahami dulu oleh kalian ya...


Lanjut masuk ke materi ya anak-anak...

        Sikap menaati norma berarti sikap menjalankan perintah dan menjauhi larangan pada setiap norma yang berlaku di masyarakat. Sikap menaati norma akan memberikan banyak sikap positif seperti ketenangan dan keteraturan dalam kehidupan bermasyarakat.

        Jika setiap orang mampu menaati norma yang berlaku maka keadilanpun juga akan diperoleh dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Menaati norma yang berlaku dapat diwujudkan dengan berbagai perilaku, yaitu di antaranya sebagai berikut :

1. Sikap taat terhadap norma agama


    a. Tidak suka berbohong atau berdusta

    b. Beramal, bersedekah, dan bersadaqah

    c. Selalu berbakti kepada kedua orangtua

    d. Selalu berbuat baik kepada siapa saja

    e. Menolong sesama manusia yang sedang membutuhkan.

2. Sikap taat terhadap norma kesusilaan


    a. Selalu bersikap jujur dalam perkataan, tindakan, dan perbuatan

    b. Tidak memfitnah atau mencemarkan nama baik seseorang

    c. Tidak menghina dan merendahkan orang lain.

    d. Peduli terhadap sesama dengan memberi berbagai bantuan

    e. Bersikap adil dan bijaksana di lingkungan masyarakat.

3. Sikap taat terhadap norma kesopanan


    a. Ramah dan tidak sombong di lingkungan masyarakat

    b. Menerima sesuatu dan makan dengan tangan kanan

    c. Tidak menyela atau memotong pembicaraan orang lain

    d. Tidak meludah, membuang sampah, atau kencing sembarangan

    e. Mengucapkan salam ketika masuk ke rumah orang lain.

4. Sikap taat terhadap norma hukum


    a. Menaati peraturan lalu lintas

    b. Tidak membuat kericuhan, merusak fasilitas negara, dan mengganggu ketertiban umum

    c. Tidak mencuri hak milik orang lain.

    d. Memakai helm saat berkendara

    e. Menaati peraturan perundang-undangan.


Nah anak-anak, kalian sebagai penerus bangsa ini harus bisa menaati norma-norma yang berlaku di dalam masyarakat. Jangan sampai kalian melanggar norma-norma tersebut ya. Agar hidup kalian tentram dan damai di masyarakat.


Oke anak-anak, pembahasan materi kita sampai disini dulu ya. Sampai bertemu di pembahasan materi selanjutnya ya...

Kalau ada yang belum dimengerti bisa langsung tanyakan ke miss Cynthia ya lewat chat whatsapp

wa miss Cynthia (089627701788).


TETAP SEMANGAT YA BELAJAR DARINGNYA !! :)